Telusuri
24 C
id
  • Redaksi
  • Siber
  • Indeks
  • News
  • Daerah
    • All
    • Jawa Timur
    • Jawa Tengah
    • Jawa Barat
    • Bali
  • Nasional
    • Advertorial
  • Hukrim
  • TV Streaming
  • iNews
    • Hukrim
    • Pemerintah
    • Pendidikan
    • Budaya
    • TNI
    • POLRI
    • PeristiwaNews
Jatim News Info
Telusuri
Jatim News Info
Buy template blogger
Beranda Soliditas TNI-Polri di Magetan, Kapolres dan Dandim Gelar Gowes Kamtibmas Cooling System Jelang Pilkada 2024 Soliditas TNI-Polri di Magetan, Kapolres dan Dandim Gelar Gowes Kamtibmas Cooling System Jelang Pilkada 2024

Soliditas TNI-Polri di Magetan, Kapolres dan Dandim Gelar Gowes Kamtibmas Cooling System Jelang Pilkada 2024

Jatim News
Jatim News
30 Agu, 2024 0 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

Jatimnews.info || Magetan - Menjelang Pilkada 2024, sinergitas antara TNI dan Polri di Kabupaten Magetan semakin solid. Kapolres Magetan, AKBP Satria Permana SH SIK MT MIK bersama Dandim 0804 Letkol Inf Hasan Dasuki S.Sos, serta Dansathar 81 Iswahyudi Letkol Tek Kusbandono memimpin kegiatan Gowes Kamtibmas Cooling System pada Jumat (30/08/2024). 

Kegiatan ini juga diikuti oleh anggota TNI dan Polri di Magetan, sebagai upaya menjaga meningkatkan soliditas dan sinergitas tni polri demi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang pesta demokrasi pilkada 2024 di magetan.

Rute gowes dimulai start dari Makodim 0804 di Jalan Jenderal Sudirman, melewati beberapa jalan utama seperti Jalan Manggis, Jalan Dr. Sutomo, dan Jalan Ahmad Yani,  stadion Magetan - tambak rejo - kalangketi  - tambakmas - SMP 2 Sukomoro, sebelum akhirnya finish di Mapolres

 Magetan.Kapolres Magetan, AKBP Satria Permana menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud sinergitas dan soliditas yang kuat antara TNI dan Polri di Magetan. 

"Melalui kegiatan ini, kita ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa TNI dan Polri selalu solid dalam menjaga keamanan dan kenyamanan wilayah, terutama dalam menyongsong Pilkada 2024. Kamtibmas yang kondusif adalah prioritas utama kita," ujar Kapolres.

Tidak hanya bersepeda, dalam rangka menyambut Hari Polwan ke-76, rombongan juga menggelar bakti sosial berupa pemberian paket sembako kepada masyarakat di Balai Desa Purwosari, Magetan. Kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban warga yang membutuhkan serta mempererat hubungan antara aparat keamanan dengan masyarakat.

AKBP Satria Permana juga mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar tetap menjaga suasana yang aman dan damai, terlebih menjelang Pilkada. 

"Kami mengajak seluruh masyarakat Magetan untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas. Hindari hal-hal yang dapat memicu gangguan keamanan, seperti berita hoaks dan provokasi yang dapat merusak persatuan dan kesatuan," tambahnya.

Dandim 0804 Letkol Inf Hasan Dasuki S.Sos menambahkan bahwa kegiatan gowes bersama ini adalah simbol sinergitas serta soliditas antara TNI dan Polri dalam rangka mengawal seluruh tahapan Pilkada 2024 di Magetan. 

"TNI siap bersinergi dengan Polri untuk mengamankan Pilkada, demi terciptanya suasana yang aman, damai, dan kondusif di wilayah ini," tegasnya.

Kegiatan Gowes Kamtibmas Cooling System ini menjadi momentum penting untuk menunjukkan komitmen bersama TNI-Polri yang solid dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Magetan. 

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat merasa lebih tenang dan siap menyongsong Pilkada dengan penuh semangat dan kedamaian. (humas)

Jurnalis Prasetyo 

Editor Marlina 

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Posting Komentar
- Advertisment -
Responsive Advertisement
- Advertisment -
Responsive Advertisement

Stay Conneted

twitter Follow
instagram Follow
pinterest Follow

Berita Terbaru

Sinergi Ormas GRIB JAYA Kabupaten Kediri dengan DINSOS Kabupaten Kediri

Jatim News- Juli 06, 2025 0
Sinergi Ormas GRIB JAYA Kabupaten Kediri dengan DINSOS Kabupaten Kediri
Bapak Ariyanto selaku kepala DINSOS kabupaten Kediri menyampaikan... Jatimnews.info || Kediri - Sebagai Ormas yang di pandang identik dengan premanisme, GRIB …

Berita Populer

Dusun Cambor di Madiun Menjelma Keraton Surakarta: Malam 1 Suro Penuh Khidmat dengan Kirab Pusaka!

Dusun Cambor di Madiun Menjelma Keraton Surakarta: Malam 1 Suro Penuh Khidmat dengan Kirab Pusaka!

Juli 03, 2025
Polri Sampaikan Duka Cita dan Kerahkan Bantuan Evakuasi dalam Insiden KM Tunu Pratama Jaya

Polri Sampaikan Duka Cita dan Kerahkan Bantuan Evakuasi dalam Insiden KM Tunu Pratama Jaya

Juli 03, 2025
Risma Berhasil Raih Juara ke- 2 Jurnalis Kota Batu dan Bersyukur, Berkat Ajaran Suami yang juga Fotografer

Risma Berhasil Raih Juara ke- 2 Jurnalis Kota Batu dan Bersyukur, Berkat Ajaran Suami yang juga Fotografer

Juli 05, 2025

Editor Post

Sudah Mengantongi Rekom dari DPP PKB, Gus Mujib siap Memenangi Gelanggang Pilkada Kabupaten Pasuruan 2024

Sudah Mengantongi Rekom dari DPP PKB, Gus Mujib siap Memenangi Gelanggang Pilkada Kabupaten Pasuruan 2024

Mei 15, 2024
Polri Siap Amankan World Water Forum ke-10 di Bali

Polri Siap Amankan World Water Forum ke-10 di Bali

Mei 15, 2024
Polda Kalteng Diskusi Bersama 25 Serdik Lemhannas Bahas Strategi Dalam Menjaga Kamtibmas

Polda Kalteng Diskusi Bersama 25 Serdik Lemhannas Bahas Strategi Dalam Menjaga Kamtibmas

Mei 15, 2024

Popular Post

Dusun Cambor di Madiun Menjelma Keraton Surakarta: Malam 1 Suro Penuh Khidmat dengan Kirab Pusaka!

Dusun Cambor di Madiun Menjelma Keraton Surakarta: Malam 1 Suro Penuh Khidmat dengan Kirab Pusaka!

Juli 03, 2025
Polri Sampaikan Duka Cita dan Kerahkan Bantuan Evakuasi dalam Insiden KM Tunu Pratama Jaya

Polri Sampaikan Duka Cita dan Kerahkan Bantuan Evakuasi dalam Insiden KM Tunu Pratama Jaya

Juli 03, 2025
Risma Berhasil Raih Juara ke- 2 Jurnalis Kota Batu dan Bersyukur, Berkat Ajaran Suami yang juga Fotografer

Risma Berhasil Raih Juara ke- 2 Jurnalis Kota Batu dan Bersyukur, Berkat Ajaran Suami yang juga Fotografer

Juli 05, 2025

Populart Categoris

  • Berita10
  • Polri8
  • hukrim10
  • pemerintah61
  • tni2
Jatim News Info

About Us

JatimNews.info hadir untuk memberikan sebuah informasi di wilayah Jawa Timur dan Nasional yang bersinergi untuk membangun negeri. JatimNews.info Sebagai jembatan untuk memberikan informasi kepada masyarakat.

Contact us: jatimnews3@gmail.com

Follow Us

2014 Jatim News .com | Team IT : Mbah Yo
  • Redaksi
  • Siber
  • Indeks
  • Contact Us