Telusuri
24 C
id
  • Redaksi
  • Siber
  • Indeks
  • News
  • Daerah
    • All
    • Jawa Timur
    • Jawa Tengah
    • Jawa Barat
    • Bali
  • Nasional
    • Advertorial
  • Hukrim
  • TV Streaming
  • iNews
    • Hukrim
    • Pemerintah
    • Pendidikan
    • Budaya
    • TNI
    • POLRI
    • PeristiwaNews
Jatim News Info
Telusuri
Jatim News Info
Buy template blogger
Beranda Polisi Peduli, Jelang Berbuka Puasa Polrestabes Surabaya Patroli Sambil Berbagi Polisi Peduli, Jelang Berbuka Puasa Polrestabes Surabaya Patroli Sambil Berbagi

Polisi Peduli, Jelang Berbuka Puasa Polrestabes Surabaya Patroli Sambil Berbagi

Jatimnews.info
Jatimnews.info
12 Mar, 2025 0 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

Jatimnews.info || SURABAYA – Wujud Nyata Kepedulian di Bulan Ramadhan Polrestabes Surabaya Polda Jatim kembali menunjukkan semangat kebersamaannya di bulan suci Ramadhan.

Melalui program "SIBER JIRAN" (Polisi Berbagi Takjil Ramadhan), Sat Samapta Polrestabes Surabaya Polda Jatim berpatroli sambil menggelar aksi berbagi takjil untuk warga masyarakat.

Kali ini patroli dalam kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) menyasar lokasi Pasar Turi Surabaya.

Di lokasi tersebut, petugas patroli memberikan himbauan Kamtibmas sambil membagikan takjil.

Selain itu warga di seputar Pasar Turi, Polisi juga membagikan takjil untuk para jamaah di Masjid Ukhuwah Islamiah dan Masjid Miftahul Khoir di wilayah Kedungdoro, Surabaya.

Kasihumas Polrestabes Surabaya, AKP Rina Shanty, menyampaikan bahwa aksi sosial ini adalah bentuk kepedulian Polisi terhadap masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa.

Ia mengatakan kegiatan ini adalah bagian dari komitmen Polrestabes Surabaya untuk selalu hadir dan berbagi dengan masyarakat, terutama di bulan Ramadhan. 

"Kami ingin memberikan manfaat dan mempererat hubungan antara kepolisian dengan warga," ujar AKP Rina Shanty, Selasa (11/3).

Kegiatan berbagi takjil ini disambut antusias oleh warga yang tengah beraktivitas di Pasar Turi maupun jamaah yang bersiap menjalankan ibadah di masjid. 

Banyak diantara mereka yang merasa terbantu dengan inisiatif dari kepolisian ini, terutama bagi pekerja dan masyarakat yang masih berada di luar rumah saat waktu berbuka puasa tiba.

"Terima kasih kepada bapak dan ibu Polisi yang telah berbagi. Ini sangat berarti bagi kami, terutama bagi yang sedang dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba," ucap warga Pasar Turi.

Sementara itu di tempat terpisah, Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Luthfie Sulistiawan mengatakan, Program SIBER JIRAN bukan hanya sekadar berbagi makanan, tetapi juga menjadi momen penting untuk memperkuat rasa persaudaraan dan kedekatan antara aparat kepolisian dan masyarakat. 

Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut sepanjang bulan Ramadhan dan menjangkau lebih banyak warga yang membutuhkan.

"Dengan semangat kebersamaan, Polrestabes Surabaya berharap bahwa inisiatif seperti ini dapat menebarkan kebaikan dan menginspirasi lebih banyak pihak untuk berbagi dengan sesama," ujar Kombes Pol Luthfie. 

Rista 

Editor Marlina 

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Posting Komentar
- Advertisment -
Responsive Advertisement
- Advertisment -
Responsive Advertisement

Stay Conneted

twitter Follow
instagram Follow
pinterest Follow

Berita Terbaru

Di duga Tidak Transparan, Kades Leluasa Melantik Keluarga Jadi perangkat Desa Mlaten

Jatimnews.info- Desember 31, 2025 0
Di duga Tidak Transparan, Kades Leluasa Melantik Keluarga Jadi perangkat Desa Mlaten
Banyak kasus di mana kepala desa mengangkat istri, anak, atau saudara kandung sebagai sekretaris desa Jatimnews.info || Nguling, Pasuruan - Aturan mengenai p…

Berita Populer

Kapolres Kolaborasi dengan BRI Cabang Jombang, Salurkan Bantuan TJSL Berupa Mesin Pengering Jagung untuk Para Petani

Kapolres Kolaborasi dengan BRI Cabang Jombang, Salurkan Bantuan TJSL Berupa Mesin Pengering Jagung untuk Para Petani

Desember 29, 2025
Manager beserta Staf RM Taliroso Caruban Madiun, Mengucapkan "Selamat Natal dan Tahun Baru 2026"

Manager beserta Staf RM Taliroso Caruban Madiun, Mengucapkan "Selamat Natal dan Tahun Baru 2026"

Desember 31, 2025
Di Penghujung Tahun, Kapolres Tulungagung Paparkan Data Kamtibmas Dalam Konferensi Pers Akhir Tahun 2025

Di Penghujung Tahun, Kapolres Tulungagung Paparkan Data Kamtibmas Dalam Konferensi Pers Akhir Tahun 2025

Desember 30, 2025

Editor Post

Sudah Mengantongi Rekom dari DPP PKB, Gus Mujib siap Memenangi Gelanggang Pilkada Kabupaten Pasuruan 2024

Sudah Mengantongi Rekom dari DPP PKB, Gus Mujib siap Memenangi Gelanggang Pilkada Kabupaten Pasuruan 2024

Mei 15, 2024
Polri Siap Amankan World Water Forum ke-10 di Bali

Polri Siap Amankan World Water Forum ke-10 di Bali

Mei 15, 2024
Polda Kalteng Diskusi Bersama 25 Serdik Lemhannas Bahas Strategi Dalam Menjaga Kamtibmas

Polda Kalteng Diskusi Bersama 25 Serdik Lemhannas Bahas Strategi Dalam Menjaga Kamtibmas

Mei 15, 2024

Popular Post

Kapolres Kolaborasi dengan BRI Cabang Jombang, Salurkan Bantuan TJSL Berupa Mesin Pengering Jagung untuk Para Petani

Kapolres Kolaborasi dengan BRI Cabang Jombang, Salurkan Bantuan TJSL Berupa Mesin Pengering Jagung untuk Para Petani

Desember 29, 2025
Manager beserta Staf RM Taliroso Caruban Madiun, Mengucapkan "Selamat Natal dan Tahun Baru 2026"

Manager beserta Staf RM Taliroso Caruban Madiun, Mengucapkan "Selamat Natal dan Tahun Baru 2026"

Desember 31, 2025
Di Penghujung Tahun, Kapolres Tulungagung Paparkan Data Kamtibmas Dalam Konferensi Pers Akhir Tahun 2025

Di Penghujung Tahun, Kapolres Tulungagung Paparkan Data Kamtibmas Dalam Konferensi Pers Akhir Tahun 2025

Desember 30, 2025

Populart Categoris

  • Berita10
  • Polri8
  • hukrim10
  • pemerintah61
  • tni2
Jatim News Info

About Us

JatimNews.info hadir untuk memberikan sebuah informasi di wilayah Jawa Timur dan Nasional yang bersinergi untuk membangun negeri. JatimNews.info Sebagai jembatan untuk memberikan informasi kepada masyarakat.

Contact us: jatimnews3@gmail.com

Follow Us

2014 Jatim News .com | Team IT : Mbah Yo
  • Redaksi
  • Siber
  • Indeks
  • Contact Us